Fenomena Aneh Ribuan Ikan Loncat dan Menepi ke Darat Menjelang 9 Tahun Tsunami Aceh

Fenomena aneh ini terjadi di pesisir pantai Tambisan, Sabah, Lahad Datu, Malaysia, saat itu terjadi keanehan dimana ribuan ikan berbondong-bondong berloncatan dan menaiki darat, kesempatan langka ini pun tidak disia-siakan warga kampung setempat dengan menangkap ikan-ikan tersebut,
Oleh warga setempat, ikan-ikan tersebut dipungut dan dimasak. Ada juga penduduk yang menjual ikan tersebut di Lahad Datu atau daerah lain.
Sementara itu, ratusan nelayan di kawasan Lampulo, Banda Aceh, akan menghentikan aktivitas melaut untuk memperingati 9 tahun tragedi Tsunami Aceh. Mereka akan melakukan doa bersama untuk mengenang bencana dahsyat tersebut.
"Kita sudah mengeluarkan imbauan untuk tidak melaut dan menghentikan segala aktivitas pada Kamis besok, untuk melakukan doa bersama di mesjid, dan ini sudah banyak kapal yang bersandar," ujar Panglima Laot Lhok Krueng Aceh, Tabrani di Banda Aceh.
Namun menurut salah satu warga yang bernama Suzila Abdulla, kejadian ini sudah terjadi semenjak 3 tahun belakangan, tapi untuk tahun sekarang terlihat sangat berbeda karena ikan-ikan ini begitu banyaknya menepi dan meloncat-loncat seperti hendak ingin naik kedarat..
Dalam video dibawah tampak penduduk dan anak-anak begitu asyik memunguti ribuan ikan tersebut

Berikut Videonya:

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Fenomena Aneh Ribuan Ikan Loncat dan Menepi ke Darat Menjelang 9 Tahun Tsunami Aceh"

Posting Komentar